Rabu, 02 Agustus 2017

Kenali Berbagai Tipe Mobil yang Sesuai dengan Kebutuhan Anda

Kenali Berbagai Tipe Mobil yang Sesuai dengan Kebutuhan Anda

Sebelum memutuskan untuk membeli mobil, tentu ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan untuk memilih tipe  mobil terbaik dan sesuai dengan kebutuhan.

Seperti yang kita tahu bahwa sekarang ini ada banyak tipa-tipe mobil yang bisa dipilih dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan kendaraan kita.

Apakah mobil yang digunakan untuk kendaraan keluarga, mobil yang hanya dipakai untuk 2 orang penumpang saja, mobil dengan ruang kargo yang luas dan sebagainya.

Jadi saat memilih mobil ini bukan hanya model saja yang perlu dipertimbangkan akan tetapi juga desain dan tipe yang sesuai dengan apa yang kalian butuhkan.

Jadi, mobil  yang kita beli akan memiliki fungsi yang lebih maksimal dan akan sangat bermanfaat untuk kegiatan sehari-hari kita.

Berikut ini ada beberapa tipe mobil yang dikenal di pasaran dan masing-masing memiliki kelebihan atau fungsi tersendiri sebagai alat transportasi.

Sebaiknya sebelum membeli kita pertimbangkan terlebih dahulu tipe yang paling pas dan sesuai dengan kebutuhan.

1. Mobil tipe SUV


Untuk Anda yang suka jalan-jalan dan menjelajah tempat-tempat baru, mobil dengan tipe SUV ini akan sangat cocok untuk dipilih.

Mobil tipe ini memang dirancang untuk bisa digunakan di jalan biasa dan juga di jalan off-road dengan desainnya yang penuh dan kuat.

Beberapa mobil tipe SUV yang cukup popular diantaranya adalah Range Rover, Ford escape dan explorer, Jeep compass dan beberapa lainnya.


2. Mobil tipe hatchback


Bagi yang ingin mengangkut anggota keluarga dan juga membutuhkan ruang kargo yang cukup, pilihan tipe hatchback bisa dipertimbangkan.

Mobil ini memiliki desain dengan menggabungkan ruang penumpang dan kargo pada bagian belakang dilengkapi dengan satu pintu bagian belakang untuk mengakses ruang kargo.

3. Mobil tipe convertible


Jika kalian adalah pecinta kebebasan, mobil tipe ini akan memberikan kebebasan bagi kalian karena dilengkapi atap yang convertible atau atas yang bisa dibuka dan ditutup. Kalian bisa duduk bersantai menikmati suasana udara yang segar.

4. Mobil tipe sedan


Sedan biasanya identic dengan kesan mewah dan ya mobil tipe sedan ini akan memberikan model mewah untuk Anda.

Dilengkapi dengan 4 buah pintu dengan 4 tempat duduk akan memberikan Anda kenyamanan dengan desain yang mewah.

5. Mobil tipe Minivan


Tipe kendaraan menengah ini ukurannya lebih tinggi dan besar dari mobil hatchback. Fungsinya juga akan memberikan cukup rung untuk penumpang dan juga kargo.

Jika membutuhkan ruang yang lebih untuk mengangkut barang, kuris minivan bisa dilipat dan akan memberikan cukup ruang untuk membawa barang.

6. Mobil tipe coupe


Coupe adalah mobil yang memiliki ciri khas dengan 2 pintu. Bagi kalian yang ingin berkendara pribadi bisa memilih mobil tipe yang satu ini.

7. Mobil  sport


Mobil sport tentu saja sudah tidak asing lagi bagi Anda. Mobil dengan desain mewah dan memiliki kecepatan tinggi ini memiliki 2 seater.

8. Mobil tipe station wagon


Mobil tipe wagon ini akan memberikan Anda ruang yang cukup luas baik untuk penumpang dan juga untuk kargo.


Nah, jadi sebaiknya sebelum menentukan untuk membeli mobil yang seperti apa kita bisa pertimbangkan terlebih dahulu akan seperti apa dan bagaimana fungsi mobil yang akan kita gunakan.

Jadi kita bisa memilih tipe mobil yang paling tepat dan bisa memiliki fungsi yang maksimal sebagai kendaraan pribadi kita.

Demikianlah artikel Kenali Berbagai Tipe Mobil yang Sesuai dengan Kebutuhan Anda, Semoga bisa bermanfaat bagi Anda.

Artikel Terkait

Haii Perkenalkan Nama nya slamet darmaji

Berkomentarlah menggunakan kata yang baik,sopan, dan sesuai dengan isi topik diatas !
Terima kasih
EmoticonEmoticon